Penyegaran Jabatan Utama Dilakukan Polres SBB Sebagai Langkah Strategis Keamanan

oleh -1 views

Piru,CahayaMediaTimur.com-Kepolisian Resor Seram Bagian Barat (SBB) secara resmi melakukan perombakan besar di jajaran pejabat utamanya sebagai langkah strategis memperkuat stabilitas keamanan di wilayah SBB.

Perubahan ini bukan sekadar rutinitas administratif, melainkan penegasan komitmen institusi untuk meningkatkan responsivitas terhadap dinamika gangguan kamtibmas yang semakin kompleks.

Agenda tersebut dipusatkan di Aula Bhayangkara Polres SBB pada Kamis (22/1/2026) dan dipimpin langsung Kapolres SBB, AKBP Andi Zulkifli, S.I.K., M.M.

Secara formal, rotasi ini didasarkan pada Surat Keputusan (SK) Kapolda Maluku Nomor Kep/7/1/2026 yang diterbitkan pada 13 Januari lalu.

Kapores menyebut, SK tersebut menjadi mandat resmi bagi pemberhentian dan pengangkatan personel di lingkungan Polda Maluku demi penyegaran organisasi.

Dalam mutasi kali ini, jabatan Kasat Lantas mengalami transisi dari AKP June Carla Nanariain, kepada pejabat baru AKP Jacob Runtuthomas.

 

Selain itu, kepemimpinan di tingkat sektor juga berganti, di mana jabatan Kapolsek Waesala kini resmi diemban oleh IPDA Ashar, menggantikan pejabat lama, IPTU Suhardi Salasa, yang telah menyelesaikan masa tugasnya di polsek tersebut.

Penguatan struktur organisasi juga menyentuh aspek pengawasan tahanan, dengan dilantiknya IPTU Muhamad Salatohy sebagai Kasat Tahti. Kehadirannya diharapkan dapat memperketat manajemen barang bukti dan keamanan ruang tahanan di Mapolres SBB.

Kapolres AKBP Andi Zulkifli dalam amanatnya menegaskan, mutasi jabatan adalah instrumen penting dalam pembinaan karier Polri.

 

Dirinya mengatakan, melalui pengalaman di berbagai posisi, kemampuan setiap personel dalam mendeteksi potensi gangguan akan semakin terasah.

Kapolres memberikan instruksi khusus terkait pemberantasan penyakit masyarakat, terutama peredaran minuman keras yang sering memicu tindak kriminal.

“Saya meminta seluruh jajaran, terutama yang baru dilantik, untuk selalu siaga dalam melakukan deteksi dini di tengah warga,” tegasnya.

Kapolres berharap, momentum ini menjadi ajang refleksi atas pengabdian pejabat lama serta penyampaian harapan besar bagi para pejabat baru, untuk membawa perubahan positif bagi Polres SBB