Ambon,CahayaMediaTimur.com-Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Kakanwil Ditjenpas) Maluku, Ricky Dwi Biantoro, menghadiri kegiatan Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW dan Khatam Al-Qur’an yang diselenggarakan di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan (LPP) Kelas III Ambon, Kamis (29/01).
Kegiatan keagamaan ini diikuti oleh jajaran petugas LPP Ambon serta Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dengan penuh khidmat. Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, dilanjutkan dengan khatam Al-Qur’an oleh warga binaan, serta tausiah yang mengangkat makna Isra Mi’raj sebagai momentum peningkatan keimanan dan akhlak.
Dalam sambutannya, Kakanwil Ditjenpas Maluku Ricky Dwi Biantoro menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut sebagai bagian dari pembinaan kepribadian warga binaan, khususnya di bidang keagamaan.
“Peringatan Isra Mi’raj dan Khatam Al-Qur’an ini bukan sekadar kegiatan seremonial, tetapi menjadi sarana pembinaan mental dan spiritual bagi warga binaan. Harapannya, nilai-nilai yang diperoleh dari kegiatan ini dapat menjadi bekal untuk memperbaiki diri dan menjadi pribadi yang lebih baik di masa depan,” ujar Ricky Dwi Biantoro.
Ia juga menekankan pentingnya peran Lapas dalam menghadirkan pembinaan yang humanis dan berkelanjutan, sehingga proses pemasyarakatan benar-benar mampu mengubah pola pikir dan perilaku warga binaan ke arah yang positif.
Sementara itu, Kepala Lapas Perempuan Ambon, Hesta Van Harling, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan agenda rutin pembinaan keagamaan yang bertujuan untuk meningkatkan ketakwaan dan membangun karakter warga binaan.
“Kami berkomitmen untuk terus menghadirkan kegiatan pembinaan yang menyentuh aspek spiritual warga binaan. Melalui peringatan Isra Mi’raj dan Khatam Al-Qur’an ini, kami berharap warga binaan semakin termotivasi untuk mendekatkan diri kepada Tuhan dan menjalani masa pembinaan dengan lebih baik,” ungkap Hesta Van Harling.
Ia menambahkan bahwa dukungan dan kehadiran Kakanwil Ditjenpas Maluku menjadi motivasi tersendiri bagi jajaran petugas maupun warga binaan dalam melaksanakan program pembinaan di LPP Ambon.
Kegiatan ditutup dengan doa bersama, sebagai wujud harapan agar seluruh rangkaian pembinaan yang dilaksanakan di Lapas Perempuan Ambon dapat memberikan dampak positif dan berkelanjutan bagi warga binaan.
